Tuesday, January 26, 2010

Stroke Tipe Pendarahan & Embolik

Stroke tipe pendarahan dan stroke embolik dapat terjadi ketika pasien beraktivitas, misalnya berolah raga, marah, bahkan menonton film sekalipun. Karena diyakini dari aktivitas tersebut memunculkan stres emosional dan fisik. Saat stress, terjadi aktivitas pelepasan hormon katekolamin yang berasal dari kelenjar adrenal dan ujung saraf simpatis. Hormon katekolamin terdiri atas
  • Hormon adrenalin ( epinefrin )
  • Norepinefrin 
  • Dopamine
  • Yang semuanya itu dapat merangsang tekanan darah tinggi. Bila mengalami stress katekolamin , tekanan darah pasien hipertensi makin tinggi dan dampaknya terjadi pendarahan otak. Pendarahan mudah terjadi bila terjadi kelainan bentuk pembuluh darah. Misalnya aneurisma ( kantong balon darah yang siap meletus ). Kejadian ini pernah terjadi ketika seseorang menonton film tiga dimensi. Stres katekolamin juga membuat jantung yang semula deg-degan melepaskan thrombus. Thrombus adalah semacam bekuan darah pada jantung yang tidak normal. Thrombus rawan menyumbat pembuluh darah otak yang berukuran sangat kecil. Hal inilah yang menjadi penyebab / pemicu stroke embolic.
Ada beberapa gejala / indikasi stres katekolamin :
  • Jantung berdegup lebih cepat
  • Berdebar-debar
  • Keluar keringat berlebihan
  • Pusing saat berdiri
  • Napas lebih cepat
  • Muka kemerahan 
  • Sakit kepala hebat
  • Muntah
  • Gangguan penglihatan
  • Sembelit
Pasien seperti ini harus segera ditangani untuk mempertinggi angka harapan hidup si pasien karena penanganan stroke berpacu dengan waktu. Jika telat akan menurunkan kualitas hidup pasien bahkan menyebabkan pasien meninggal.

1 comments:

Salon Oyah said...

Mampirr, slm knal yaaa... please follow me, aq follow u, tq... Tar aq psg link u di Friends' Links aq...

Post a Comment

 

© 3 Columns Newspaper Copyright by Info Tentang Kesehatan, Penyakit dsb | Template by Blogger Templates | Blog Trick at Blog-HowToTricks